Guk Yuk SMAN 1 Wonoayu Tahun 2024

Selamat Datang di Arsip Berita SMAN 1 Wonoayu

Guk Yuk SMAN 1 Wonoayu Tahun 2024

Guk Yuk SMAN 1 Wonoayu atau yang sering dikenal sebagai GYS sudah mencapai babak final pada hari kamis 2 Mei 2024 yang bebarengan dengan peringatah hari pendidikan nasional. Tema GYS pada tahun ini adalah Emi cadudasa. Emi cadudasa berasal dari bahasa sansekerta yang berarti uggul dan cemerlang, hal ini menggambarkan bahawa program GYS diharapkan bisa menjadi sebuah wadah bagi siswa siswi SMA Negeri 1 wonoayu agar berani maju dalam menjadikan ikon sekolah  yang unggul dan cemerlang serta menjadi wajah bagi SMAN 1 Wonaoayu

Tahapan seleksi GYS yang di wakili siswa siswi terbaik di setiap kelas dari jenjang kelas X dan XI meliputi tahap seleksi akademik, minat bakat, wawancara hingga akhirnya masuk pada nominasi 10 besar. 

Finalis 10 besar diberikan kesempatan untuk menyampaikan visi misi, fashion show dan menjawab pertanyaan dari para juri. Persaingan yang cukup ketat akirnya memunculkan nama pemenang, yaitu Guk Nur Cahyo Tri Pamungkas dari kelas XI – 4 dan Yuk Kifany Farah Audina dari kelas XI – 4.

Semoga para pemenang GYS tahun 2024 bisa mengemban tugas dengan baik dan bisa memberikan inspirasi bagi siswa-siswi SMAN 1 Wonoayu agar bisa menjadi siswa yang unggul dan cemerlang dalam segala bidang.

SMAN 1 Wonoayu..

Tunjukkan Karyamu, Raih Harapanmu.

SMANIWA Dalam Rangka Memperingati Hari Kartini 2024

Selamat Datang di Arsip Berita SMAN 1 Wonoayu

SMANIWA Dalan Rangka Memperingati Hari Kartini 2024

Momentum Hari Kartini 2024, hendaknya bukan hanya dibuat sebagai ceremonial belaka. Namun momentum ini sebagai rasa syukur bagi kita kaum perempuan. Karena dengan perjuangan Ibu Kartinilah kita bisa merasakan pendidikan yang setara dengan kaum laki-laki. Namun, kendati demikian, kita tetap menjaga kodrat sebagai perempuan yang juga harus hormat kepada suami dan mendidik anak-anak kita.”

Amanat tersebut disampaikan oleh Ibu Ririn, selaku KS Smaniwa dalam upacara peringatan Hari Kartini.

SMAN 1 Wonoayu dalam rangka memperingati hari Kartini juga menyelenggarakan lomba pemilihan guk yuk Smaniwa dan Lomba Konten Kreator antar Kelas.  Selain lomba antar siswa,  ibu-ibu Dharma Wanita juga menggelar lomba menyanyi lagu daerah, hal ini bertujuan untuk melestarikan kesenian daerah. 

Dalam lomba konten kreator, siswa SMAN 1 Wonoayu membuat video pendek berdurasi kurang lebih 1 menit yang terinspirasi dari perjuangan Kartini. Video ini diunggah melalui media sosial, sehingga melalui kegiatan ini, SMAN 1 Wonoayu ikut berpartisipasi dalam menginspirasi masyarakat dalam kesetaraan gender. Karena jika kita ingin memajukan suatu bangsa, maka kita harus memajukan mindset yang ada di masyarakat. Dan kemajuan bangsa, bisa dilakukan bersama-sama, tanpa membedakan jenis kelamin. 

Mari terus berjuang, belajar dan bertumbuh bersama, mengikuti jejak Kartini dalam meraih kemerdekaan dan kesetaraan yang sejati.

SMA Negeri 1 Wonoayu

“Tunjukkan Karyamu, Raih Harapanmu”

Kirim Pesan
Informasi PPDB 2024